Bistik Oriental


Bistik gaya Asia ini sedikit berbeda bumbunya tetapi tak kalah lezat dengan bistik gaya Barat. Sebagai pilihan menu utama untuk pesta Natal ataupun lebaran pasti disukai tamu. Setup sayuran atau tumis brokoli menjadi pelengkap yang istimewa.
Bahan:
500 g daging has dalam sapi, iris melintang tipis1/2 cm
minyak goreng
Bumbu perendam, aduk rata:
2 sdm kecap asin
1 sdm air
1 sdm tepung maizena
1/2 sdt soda kue
1 sdt minyak wijen
1 sdt merica bubuk
1 sdt gula pasir
1/2 sdt jahe parut
Saus:
3 sdm minyak sayur
5 siung bawang putih, cincang
200 ml air
3 sdm saus tiram
4 sdm saus tomat
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt gula pasir
1 sdt garam
1/2 sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
Cara membuat:
# Aduk irisan daging dengan Bumbu Perendam hingga rata. Diamkan selama 1 jam agar bumbu meresap.
# Panaskan minyak, goreng daging hingga matang. Angkat. Tiriskan.
# Saus: Tumis bawang putih hingga kuning.
# Masukkan air dan bumbu lainnya. Aduk hingga mendidih dan kental. Angkat.
# Siramkan saus ke atas daging. Sajikan dengan tumis brokoli.
Untuk 4 orang

0 komentar:

Posting Komentar

 
Powered by Blogger
SELAMAT DATANG DI RESEP DAN ARTIKEL | DAPATKAN RESEP-RESEP MASAKAN MINUMAN KUE MAKANAN INDONESIA ASIA EROPA DAN ARTIKEL-ARTIKEL MENARIK LAINNYA (di) sini (ANDA BISA PASANG IKLAN DI SINI) | TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN ANDA SALAM SUKSES SELALU GBU ALL