Tampil Modis dengan Jeans

Asal Mula Jeans

Pada awal pembuatannya, di tahun 1873, Levi Strauss menjadikan celana dari bahan denim (atau orang sering menyebut jeans) ini sebagai celana untuk para buruh perkebunan. Karena bekerja di antara pepohonan dan semak-semak, celana yang dikenakan para buruh sering robek. Untuk itulah, Levi S membuat celana dari bahan yang lebih tebal agar celana tidak mudah robek.
Bahan itulah yang kini dikenal sebagai celana jeans yang diawali dengan merk Levis. Kemudian beberapa merk jeans masa awal mulai bermunculan seperti Lee dan Wrangler.
Jeans sendiri mulai populer di kalangan muda pada tahun 1950-an. Saat ini terdapat berbagai merk dan bahan jeans. Selain itu, beragam warna bahan denim juga tersedia, dari warna klasik biru yang dikenal dengan istilah blue jeans, hingga warna lainnya seperti hitam, coklat bahkan putih.
Jeans sendiri berasal dari kota Genoa di Italia di mana kain katun dibuat. Genoa atau sering dieja menjadi "jene" dalam bahasa Inggris Pertengahan. Sedangkan penulisan dalam bahasa Indonesia yang benar yaitu jins.

Model Celana Jeans

Mengenakan celana jeans, membuat pemakainya terlihat kasual. Berbagai model celana jeans dapat Anda pilih untuk menemani penampilan Anda. Pilihan model yang tepat akan membuat penampilan Anda terlihat menarik. Model apa saja yang ada dan yang tepat untuk tubuh Anda?
  • Straight Cut Jeans

    Merupakan celana jeans yang berpotongan lurus pada bagian kaki. Model celana ini sangat cocok untuk pemakai yang kurang tinggi karena model ini akan membuat kaki terlihat lebih panjang sehingga Anda akan terlihat lebih tinggi. Model celana ini juga dapat memberi kesan ramping bagi Anda yang memilki tubuh sedikit gemuk.
  • Skinny Jeans

    Celana jeans model ini berpotongan ketat dan semakin mengecil sampai mata kaki. Merupakan salah satu model yang disukai kaum wanita. Untuk Anda yang bertubuh mungil dapat memilih model celana skinny sebagai pilihan karena dapat membuat tubuh terlihat lebih terisi. Tetapi, jika memiliki pinggul besar sebaiknya tidak memakai celana jeans model skinny karena membuat pinggul terlihat semakin besar.
  • Boot Cut Jeans

    Potongan celana jeans model ini berpotongan sedikit melebar pada bagian bawah. Model yang cocok untuk semua bentuk tubuh dan akan membuat tubuh berlekuk pada bagian pinggang dan pinggul.
  • Classic Cut Jeans

    Biasa dikenal dengan celana model baggy. Model celana ini memiliki potongan tinggi pada bagian pinggang dan longgar pada bagian paha tetapi kecil pada bagian kaki. Karena member kesan besar, model celana ini cocok bagi Anda yang bertubuh mungil.
  • Flare Jeans

    Celana bermodel flare mempunyai ciri lebar pada bagian bawah dan berpotongan longgar. Dapat menjadi pilihan untuk pemakai bertubuh kurus. Tetapi karena lebar pada bagian bawah, model ini menjadi kurang cocok untuk pemakai yang bertubuh kurang tinggi karena dapat menarik perhatian pada kaki dan membuat kaki terlihat pendek.

Jeans: Do & Don't

Ada beberapa hal yang patut Anda perhatikan saat memilih mengenakan jeans. Perhatikan tujuan dan situasi saat Anda mengenakan jeans.
  • DO: Gunakan jeans saat acara kasual atau acara santai. Atau jika Anda berada di lingkungan yang keras atau dingin, jeans cocok digunakan.

    Beberapa perusahaan juga mengizinkan karyawan menggunakan pakaian kasual termasuk jeans. Maka jeans bisa dikenakan juga untuk bekerja jika pakaian jenis ini diizinkan.
  • DON'T: Jangan gunakan jeans pada acara formal. Hindari menggunakan jeans jika sedang bertemu orang yang kedudukannya lebih tinggi. Dan jangan gunakan jeans saat wawancara kerja.

    Bahkan menurut sebuah survey, guru atau dosen yang memakai jeans dianggap memberikan suasana menyenangkan di kelas, namun pendapat-pendapatnya kurang direspek dan ia paling sering dianggap sebagai guru yang tidak tahu apa-apa.
Kini, setelah mengetahui mengenai jeans dan model celana jeans, Anda siap untuk tampil modis dengan mengenakan jeans yang hingga sekarang selalu menjadi pilihan yang populer.

Pakaian Yang Cocok Bagi Tubuh Kurus

 

Agar Penampilan anda menjadi maksimal

Pakaian yang Disarankan

Beberapa pakaian yang dianjurkan untuk Anda yang bertubuh kurus. Beberapa jenis pakaian berikut dapat membuat tubuh Anda terlihat lebih berisi. Model yang dapat dipilih antara lain:
  • Pakaian yang memiliki kerutan atau ruffles

    Kerutan dan detail ruffles akan memberi efek tubuh lebih berisi.
  • Pakaian yang berbahan rajutan

    Bahan rajutan lebih tebal dibandingkan bahan lain, maka bahan rajutan sangat cocok untuk tubuh Anda yang kurus.
  • Mengenakan pakaian dengan model menumpuk

    Anda dapat merupakan beberapa pieces pakaian, misalnya gunakan kemeja dengan rompi, vest, atau sweater.
  • Menggunakan pakaian dengan siluet dada yang tegas

    Atasan atau terusan dengan siluet pada bagian dada akan menjadi pemanis yang akan membuat penampilan lebih menarik.
  • Gunakan pakaian dengan motif garis horizontal

    Seperti yang umum diketahui, garis horizontal akan memberi kesan melebarkan tubuh. Ini menjadi motif yang cocok untuk membuat tubuh terlihat lebih lebar.
  • Menggunakan pakaian dengan warna cerah

    Warna cerah seperti putih, kuning atau pink membuat tubuh terlihat lebih besar.
  • Rok dengan model rimple

    Rok dengan lipatan-lipatan seperti model rimple membuat tubuh bagian bawah terlihat lebih berisi.

Pakaian yang Tidak Disarankan

Jenis atau model pakaian yang dapat memberi kesan menguruskan sebaiknya dihindari agar tubuh Anda tidak terlihat semakin kurus. Pakaian yang tidak disarankan antara lain sebagai berikut:
  • Pakaian yang terlalu ketat

    Karena terlalu ketat dan menempel pada tubuh, maka akan menegaskan bentuk tubuh Anda. Bila tubuh terllau kurus dan Anda ingin menyamarkannya, hindari pakaian yang terlalu ketat.
  • Model pakaian yang longgar

    Walaupun sebaiknya tidak menggunakan pakaian yang terlalu ketat, tidak berarti Anda harus memilih pakaian yang longgar. Pakaian yang terlalu besar, akan membuat tubuh Anda semakin kecil dan kurus.
  • Pakaian dari bahan yang tipis dan lemas

    Bahan pakaian yang tipis dan lemas tidak membantu menambahkan volume tubuh dan akan membuat tubuh kurus semakin terlihat.
  • Pakaian dengan motif garis vertikal

    Garis vertikal akan membuat Anda terlihat lebih kurus efek garis yang ditimbulkan.
  • Pakaian berwarna gelap

    Warna gelap memberi kesan menguruskan, maka jika tidak ingin membuat tubuh terlihat lebih kurus sebaiknya tidak mengenakan pakaian dengan warna-warna gelap.

Aksesoris

Selain dengan pakaian, Anda dapat mempecantik penampilan dengan menggunakan aksesoris seperti gelang, kalung atau bros yang meramaikan penampilan Anda. Penggunaan aksesoris harus disesuaikan dengan pakaian yang dikenakan. Jika pakaian Anda sudah banyak model sebaiknya tidak menggunakan aksesoris terlalu banyak. Model aksesories dan warna juga harus disesuaikan dengan keseluruhan penampilan Anda.

Merawat Wajah Dengan Masker Buah

 

Ada berbagai macam buah yang dapat kita pakai sebagai masker

Stroberi

Sebagai buah yang memiliki kaya vitamin C, stroberi dengan kandungan asam salisilat, vitamin C, E dan K yang sangat baik untuk kulit. Khasiatnya dapat mengencangkan dan meremajakan kulit.
Cara membuat dan menggunakan:
  • Hancurkan buah stroberi menggunakan sendok atau garpu.
  • Dapat juga ditambahkan dengan 1 sendok teh madu.
  • Oleskan pada wajah.
  • Biarkan selama kurang lebih 20 menit.
  • Bersihkan dengan air hangat atau air mawar. Gunakan kapas sebagai bantuan.

Alpukat

Alpukat dapat membantu meningkatkan kadar kolesterol baik dalam tubuh, tetapi khasiatnya tidak kalah jika dijadikan masker wajah. Bermanfaat untuk melembabkan kulit, sehingga sangat cocok untuk Anda yang memiliki kulit wajah kering.
Cara membuat dan menggunakan:
  • Hancurkan daging buah alpukat.
  • Oleskan pada wajah selama 30 menit.
  • Bilas dengan kapas dan air hangat untuk membersihkan masker dari wajah.

Pisang

Buah berwarna kuning ini memiliki khasiat yang baik untuk wajah. Dengan menggunakannya, kulit wajah akan menjadi lembab dan kenyal. Sangat baik untuk meremajakan kulit.
Cara membuat dan menggunakan:
  • Ambil pisang ambon dan hancurkan buahnya.
  • Tambahkan minyak zaitun atau madu pada buah pisang yang telah dihancurkan.
  • Oleskan pada wajah dan biarkan selama 30 menit.
  • Bersihkan wajah dengan kapas yang telah dibasahi air hangat.

Apel

Kandungan pada buah apel dapat membantu mengurangi minyak pada wajah.
Cara membuat dan menggunakan:
  • Hancurkan buah apel dengan menggunakan blender. Jangan tambahkan air pada saat diblender.
  • Oleskan secara merata pada wajah dan biarkan selama 30 menit.

Tomat

Warnanya yang merah dengan rasa sedikit asam dapat diaplikasikan pada wajah dan akan membuat kulit wajah lebih halus dan merona alami.
Cara membuat dan menggunakan:
  • Iris buah tomat.
  • Gosokkan pada wajah.
  • Cara lain adalah dengan memeras buah tomat, ambil airnya untuk dioleskan pada wajah.

Bengkoang

Buah berwarna putih ini dapat membantu membuat kulit wajah menjadi lebih putih.
Cara membuat dan menggunakan:
  • Cuci dan kupas bengkoang.
  • Gunakan blender untuk menghancurkan bangkoang.
  • Campurkan dengan sedikit madu dan perasan air jeruk nipis.
  • Balurkan pada wajah selama kurang lebih 30 menit.

Mentimun

Selain khasiatnya yang dapat menyegarkan mata, mentimun juga dapat berguna bagi kecantikan wajah. Khasiatnya bagi wajah adalah untuk menghaluskan wajah.
Cara membuat dan menggunakan:
  • Blender mentimun sehingga mentimun menjadi hancur.
  • Tambahkan susu bubuk dan air sampai adonan menjadi lebih kental. Atau Anda dapat pula menambahkan susu cair tanpa gula (plain).
  • Oleskan pada wajah selama kurang lebih 30 menit.

Jeruk Nipis / Lemon

Jeruk nipis atau lemon menjadi salah satu solusi untuk menghilangkan jerawat.
Cara membuat dan menggunakan:
  • Peras jeruk nipis untuk mendapatkan airnya.
  • Tambahkan madu pada perasan air jeruk nipis dengan perbandingan 1:1.
  • Oleskan pada wajah dan biarkan selam 30 menit.
  • Cuci wajah dengan air hangat.
  • Dapat digunakan setiap hari untuk menghilangkan jerawat.
Sebelum mengaplikasikan masker pada wajah, jangan lupa untuk mencuci atau membersihkan wajah terlebih dahulu. Anda dapat juga menguapkan wajah atau membasuh wajah dengan air hangat agar pori-pori wajah terbuka dan mampu meresap nutrisi dari masker. Seetelah selesai dan sudah dibersihkan dengan air hangat, basuh wajah dengan air dingin untuk menutup pori-pori.
Selamat Mencoba......sumber kumpul info

Tahu Telur


Bahan-Bahan :
butir telur ayam
sdm NESTLE® Dancow Fullcream
buah Maggi® Blok Rasa Ayam
½  sendok teh garam
300  gram tahu putih, potong kecil-kecil
batang daun bawang, iris halus
  Minyak goreng secukupnya
 
Bahan  Saus:
100  ml air masak
sendok teh air jeruk limau
sendok makan kecap manis
 
Bahan  Saus yang di haluskan:
sendok makan kacang tanah goreng
buah cabai rawit
siung bawang putih
buah Maggi® Blok Rasa Ayam
 
Bahan  Pelengkap:
50  gram tauge, seduh air mendidih, tiriskan
50  gram mentimun, potong kecil
sendok makan bawang merah goreng

Cara Mengolah :
 
- Kocok telur bersama Dancow, Maggi dan garam hingga rata.
- Campur dengan tahu dan daun bawang.
- Buat adonan menjadi 3 buah dadar. Masak hingga kering kedua sisinya.

Cara Membuat Saus:
- Campur bumbu halus bersama air aduk hingga rata.
- Tambahkan kecap dan air jeruk limau, aduk hingga rata.

Cara Penyajian:
- Taruh omelet di piring saji, beri tauge dan mentimun.
- Beri bahan pelengkapnya.
- Siram Sausnya.


Tips:
- Pilihlah jenis tahu atau tofu yang putih dan berkualitas bagus serta teksturnya halus agar rasanya gurih segar.
- Sebaiknya goreng tahu dan telur sesaat akan disajikan agar terasa renyah dan enak.

Telur Tersembunyi


 Bosan dengan hidangan telur yg hanya direbus dan goreng? ada variasi lain yang membuat anda pasti suka,coba yang satu ini.

Bahan-Bahan :
butir telur rebus, kupas buat goresan
350  gr daging cincang
lembar roti tawar, rendam air, peras
1/2  sendok teh pala bubuk
sendok teh merica bubuk
1/2  sendok teh garam
butir telur, pisahkan putih dan kuningnya
  tepung panir
Kuah: 
buah bawang bombay kecil, cincang
buah bawang putih, cincang
sendok makan saos tomat
sendok makan kecap manis
sendok makan margarin, untuk menumis
200  cc air/ kaldu
  garam dan merica menurut selera

Cara Mengolah :
 
1. Campur daging cincang, roti tawar, pala, merica, garam, dan kuning telur, aduk rata bagi menjadi 5-6 bagian.
2. Bungkus setiap butir telur dengan 1/2 bagian adonan daging. Gulingkan pada putih telur, tepung panir. Gorengsampai matang kecokelatan.

Kuah :
Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai layu, beri kaldu dan bahan lainnya. Masak sampai cukup kental. Hidangkan dengan kentang goreng dan sayuran rebus.
Sumber : Yasa Boga

Udang Pedas

    

Bahan-Bahan :
350  gram udang yang sedang besarnya, buang kepalanya
100  gram lokio yang sudah dibersihkan
15  mata petai, belah 2
sendok makan air jeruk nipis
sendok makan minyak, untuk menumis
100  gram cabai merah (bumbu dihaluskan)
buah tomat, cincang (bumbu dihaluskan)
buah bawang merah (bumbu dihaluskan)
buah bawang putih (bumbu dihaluskan)
sendok teh garam (bumbu dihaluskan)

Cara Mengolah :
 
Tumis bumbu halus sampai matang, masukkan udang, lokio dan petai. Aduk sampai seluruhnya matang, jaga jangan sampai kamatangan.

Sebelum diangkat masukkan air jeruk nipis.

Sajikan hangat.

PUNCH MILKY BERRY

Sumber : www.sahabatnestle.co.id
Bahan-Bahan :
150  gram strawberry, potong-potong
150  gram raspberry
200  gram papaya, potong-potong
kaleng Nestlé BEAR BRAND
sendok makan sirop strawberry
 
  Topping:
100  gram strawberry, iris tipis

Cara Mengolah :
 
1. Simpan strawberry, raspberry dan pepaya dalam freezer hingga beku.
2. Taruh buah beku dalam mangkuk blender.
3. Tambahkan susu BEAR BRAND dan sirop Strawberry, kemudian proses hingga lembut.
4. Tuang ke dalam 2 gelas saji.
5. Beri Toppingnya. Sajikan dingin.


Informasi Nutrisi:
Kalori: 291 kal
Lemak: 8 gr
Protein: 8.2 gr
Karbohidrat: 50 gr
Serat: 9.7 gr

Brokoli Tumis Cabe Kering


Bahan-Bahan :
500  gr brokoli
buah cabe kering
sendok makan kecap Inggris
1/2  sendok teh kaldu ayam bubuk
1/2  sendok makan minyak wijen
siung bawang putih
sendok makan air

Cara Mengolah :
 
1. Potong-potong brokoli sesuai kuntumnya, rendam dalam air garam selama 5 menit. Tiriskan.
2. Cincang halus bawang putih dan cabe merah kering, sisihkan.
3. Tumis bawang putih dan cabe merah kering hingga harum, tuangkan sedikit air.
4. Masukkan brokoli, kecap Inggris, kaldu ayam bubuk, dan minyak wijen. Aduk-aduk hingga brokoli matang. Angkat.
5. Sajikan segera.

Bakwan Cumi Bumbu Kunyit


Sumber : Majalah Sedap Sekejap

Kategori Masakan : Masakan Indonesia

Bahan-Bahan :
150  gram cumi, potong bulat tipis
sendok makan tepung terigu
lembar daun mangkokan, iris tipis
3/4  sendok teh garam
 
Bumbu  halus :
butir bawang merah
siung bawang putih
1/2  sendok teh ketumbar
buah cabai merah
cm kunyit
  Minyak untuk menggoreng

Cara Mengolah :
 
1. Aduk cumi dengan tepung terigu, daun mangkokan, dan garam.
2. Masukkan bumbu halus.
3. Aduk rata, lalu sendokkan sedikit demi sedikit ke minyak panas.
4. Goreng sampai kering dan matang.

Ayam Rica Rica


Masakan Manado ini sudah banyak kita kenal. karna saya juga orang manado jadi saya doyan banget dengan masakan ini... silahkan anda mencoba nya

Bahan-Bahan :
ekor ayam dipotong 16 bagian
batang serai di memarkan
buah bawang merah dirajang
lembar daun pandan
lembar daun jeruk
50  ml minyak goreng
150  ml air
buah jeruk nipis
12  buah cabai merah
10  buah cabai rawit merah
siung bawang putih
cm jahe

Cara Mengolah :
 
1. Haluskan cabai merah, cabai rawit merah bawang putih dan jahe, sisihkan.
2. Tumis bawang merah, serai dan daun pandan hingga bawang kecoklatan.
3. Masukkan bumbu yang dihaluskan dan daun jeruk, aduk hingga harum.
4. Kemudian masukkan ayam aduk hingga ayam berubah warnanya, tambahkan air, kecilkan api dan tutup. Diungkep hingga airnya agak mengering sambil sekali-sekali diaduk-aduk. Angkat.
5. Tambahkan air jeruk, aduk hingga rata. 

Sumber : Rudy Choiruddin

Bulu Mata Palsu untuk Riasan Mata Sempurna

Tips Bulu Mata Palsu

Berikut ini beberapa tips yang bisa Anda perhatikan saat akan menggunakan bulu mata buatan.
  • Sesuaikan ukuran bulu mata palsu

    Lebar mata setiap orang berbeda, maka perlu diukur terlebih dahulu panjang bulu mata yang sesuai. Anda dapat merapatkan buku mata palsu pada kelopak mata untuk mengetahui panjang bulu mata yang sesuai. Gunting bulu mata palsu yang melebihi panjang kelopak mata.
  • Rias mata

    Rias mata sebelum memasang bulu mata palsu. Rias mata dengan mengaplikasikan eye shadow dan eyeliner. Rias wajah perlu dilakukan terlebih dahulu agar bulu mata palsu dapat melekat sempurna karena serbuk eye shadow atau eyeliner dapat membuat daya rekat dari lem bulu mata palsu berkurang. Jepit bulu mata asli sebelum mengenakan bulu mata palsu.
  • Lem bulu mata palsu

    Setelah selesai merias wajah, siapkan bulu mata palsu yang telah disesuaikan dengan panjangnya mata. Keluarkan lem khusus bulu mata palsu pada punggung tangan atau pada plastik kemasan bulu mata palsu. Gunakan tusuk gigi untuk mengambil lem yang telah dikeluarkan dan memindahkannya ke sepanjang bagian atas bulu mata palsu. Penggunaan lem jangan terlalu banyak karena akan menyebabkan lem terlihat atau membuat menempel helaian bulu mata palsu.
  • Rekatkan pada mata

    Setelah bulu mata palsu dilem, rekatkan bulu mata palsu pada bagian kelopak mata sesuai dengan tumbuhnya bulu mata. Lakukan dengan hati-hati agar dapat menempel dengan baik. Ketika menempelkan pada mata, Anda dapat menggunakan bantuan pinset. Rapikan agar bulu mata terlihat alami dan telah menempel sempurna. Diamkan selama 30 detik agar lem benar-benar mengering.
  • Sempurnakan riasan mata

    Setelah posisi bulu mata palsu sesuai dan lem telah kering, Anda dapat mengenakan maskara untuk membuat bulu mata terlihat lentik dan eyeliner cair hitam pada garis atas bulu mata untuk menutupi warna lem dan agar bulu mata asli dan bulu mata palsu terlihat menyatu sempurna.
Menggunakan bulu mata palsu memang tidak mudah. Maka, diperlukan banyak latihan sebelum acara di mana Anda ingin mengenakan bulu mata palsu pada riasan wajah. Gunakan bulu mata palsu yang murah untuk berlatih memasangnya. Semakin banyak latihan akan membantu pemasangan bulu mata lebih cepat dan rapi. Bulu mata dan riasan mata akan terlihat lebih glamour.

Mempercantik Kuku

Tips Merawat Kuku

Cara merawat kuku agar tetap terlihat cantik:

Menjaga kekuatan dan kelembapan kuku

Kuku setiap orang mungkin berbeda. Ada yang memiliki kuku yang kuat tetapi ada pula kuku yang rapuh dan mudah patah. Kuku akan semakin rapuh apabila sering terkena sabun, detergen, atau sering berada di dalam ruangan AC. Untuk mengatasi masalah ini, oleskan pelembab pada kuku Anda agar kuku menjadi lebih kuat.

Membersihkan kuku

Kuku yang cantik tentu harus bersih. Untuk membersihkan kuku, dapat dilakukan dengan merendam kuku dalam air hangat yang dicampur dengan perasan air jeruk nipis. Rendam tangan atau kaki selama kurang lebih 15 menit. Air hangar dapat membuat kulit di sekitar kuku menjadi lunak sehingga mudah untuk dibersihkan, khususnya pada daerah pinggir kuku yang sering dimasuki kotoran.

Potong kuku

Jangan biarkan kuku dalam ukuran yang terlalu panjang. Kuku yang terlalu panjang terkesan tidak terawat dan tidak rapi. Kuku yang panjang juga memudahkan masuknya kotoran dan kuman-kuman penyakit yang bisa saja masuk ke dalam tubuh pada saat kita makan. Tetapi, jangan pula memotong kuku terlalu pendek yang dapat menyebabkan luka.
Pilih gunting kuku yang tajam agar tidak perlu berulang-ulang memotongnya. Jangan tarik kuku jika belum terpotong sempurna. Menarik kuku dapat melukai jari dan jari yang terluka memudahkan kuman penyakit masuk ke dalamnya. Biarkan gunting kuku yang menyelesaikan tugasnya sampai kuku benar-benar terpotong.

Jangan lakukan pekerjaan keras dengan kuku

Menggosok benda keras menggunakan kuku atau membuka benda-benda keras menggunakan kuku selain dapat merusak kuku juga dapat menyebabkan luka pada daerah sekitar kuku. Sebaiknya gunakan benda-benda lain yang sesuai pada saat melakukan perkerjaan-pekerjaan berat ini. Mencuci pakaian, mencuci piring atau memeras kain pel, dan terlalu sering terkena air panas mungkin dapat merusak kuku Anda karena terkena sabun dalam melakukan kegiatan tersebut. Jika memungkinkan, pakailah sarung tangan ketika melakukan kegiatan ini.

Stop kebiasaan merusak

Kebiasaan mengorek kuku dengan kuku lain atau menggigit kuku merupakan kebiasaan yang dapat merusak penampilan kuku. Mengorek kuku dapat menyebabkan luka pada ujung jari sehingga merusak penampilan. Sedangkan menggigit kuku dapat menyebabkan sakit perut akibat kuman-kuman penyakit yang ada pada kuku masuk ke dalam mulut.

Perkuat dan percantik kuku dari dalam

Salah satu cara mudah untuk memperindah dan menguatkan kuku dari dalam adalah dengan memperbanyak minum air putih. Konsumsi air putih membantu agar kuku tidak kering. Sedangkan untuk memperkuat kuku dapat dilakukan dengan mengkonsumsi makanan yang mengandung kalsium atau dengan meminum susu.

Gunakan pewarna kuku dan penghapusnya dengan seimbang

Salah satu cara mempercantik kuku adalah dengan menggunakan pewarna kuku. Ini memang akan membuat kuku terlihat cantik dan menarik. Tetapi, menggunakan pewarna kuku atau kuteks terlalu lama dapat membuat warna kuku berubah menjadi kekuningan. Begitu juga jika Anda terlalu sering menggunkan cairan penghapus kuku atau nail polish remover akan menghilangkan warna kuku asli kuku yang mengkilap dan membuat kuku menjadi kering.
Untuk mencegah hal ini, sebaiknya tidak setiap saat menggunakan kuteks. Biarkan selama beberapa waktu kuku beristirahat dengan tidak diwarnai. Ketika akan menghapus pewarna kuku, gunakan kapas yang telah dibasahi nail polish remover digunakan tidak dengan cara digosok-gosokan pada kuku, tetapi cukup dengan diusapkan sekali atau dua kali. Semakin sedikit menggosok dapat mencegah warna kusam pada kuku.

Solusi Masalah Bibir

Mengenal Bibir

Coba perhatikan sejenak bibir Anda di cermin. Apakah Anda melihat bahwa bibir sedikit sekali mendapat perlindungan? Lapisan bibir sangat tipis dan sangat berbeda dengan lapisan kulit lainnya. Pada bagian bibir tidak terdapat kelenjar lemak dan tidak ditumbuhi rambut-rambut halus yang dapat melindunginya. Bibir juga sangat peka dengan sinar matahari sehingga perlu mendapat perlindungan dari sinar matahari.
Sebagai salah satu fungsinya, bibir menjadi tempat masuknya makanan dan minuman setiap hari dalam frekuensi yang cukup banyak. Padahal pada makanan dan minuman tersebut bisa saja terkandung zat yang dapat merusak bibir.
Kondisi fisik bibir yang begitu riskan dan masalah dari luar yang dihadapinya membuat bibir memerlukan perlindungan khusus baik dari dalam maupun dari luar tubuh.

Perusak Bibir dan Solusinya

Berikut ini beberapa hal yang bisa menyebabkan bibir rusak, antara lain:
  • Kosmetik

    Lipstik atau kosmetik lain untuk bibir yang tidak sesuai atau kadaluwarsa dapat membuat bibir menjadi rusak yang ditandai dengan munculnya bercak kemerahan dan gatal pada bibir.

    Solusi: Perhatikan kandungan yang terdapat pada kosmetik sebelum membelinya. Lihat tanggal kedaluwarsa kosmetik dan buang jika kosmetik sudah terlihat rusak. Jaga selalu kebersihan kosmetik agar tidak menjadi tempat bertumbuhnya bakteri, simpan di tempat yang sepatutnya dan bersihkan bibir sebelum menggunakan lipstik agar kotoran yang ada pada bibir tidak berpindah ke lipstik yang dapat menyebabkan lipstik terkontaminasi.
  • Sinar Matahari

    Sinar Ultaviolet (UV) yang ada pada sinar matahari ini dapat merusak bibir. UV tersebut dapat membuat bibir menjadi pecah-pecah, terbakar, bengkak atau timbul bintik-bintik kecoklatan. Hal lebih serius yang diakibatkan sinar matahari adalah dapat membuat kolagen yang terdapat pada bibir menjadi rusak. Akibat dari kerusakan kolagen ini adalah munculnya kerutan pada bibir.

    Solusi: Gunakan lip balm yang mengandung sedikitnya SPF 15 jika hendak keluar rumah. Jika Anda akan menghabiskan banyak waktu di luar rumah, Anda dapat mengulangi pemakaian lip balm.
  • Kebiasaan yang Merusak

    Kebiasaan menggigit bibir, membuka sesuatu menggunakan gigi atau membasahi bibir dengan air liur harus dihindari. Kebiasaan tersebut dapat menyebabkan bibir menjadi pecah-pecah dan luka.

    Solusi: Ingat bagaimana kerusakan yang bisa terjadi akibat kebiasaan tersebut, maka coba untuk segera menghentikan kebiasaan tersebut.
  • Penuaan

    Seiring bertambahnya umur, kandungan kolagen pada bibir ikut menurun sehingga bibir tidak lagi terlihat kenyal. Penuaan pada bibir tampak dari bibir yang terlihat kasar, berkerut dan tampak garis-garis halus. Tetapi, bibir juga dapat mengalami penuaan dini sebelum waktunya. Penyebab penuaan dini pada bibir antara lain adalah sinar matahari, radikal bebas dalam tubuh, makanan dan minuman yang dikonsumsi serta nikotin yang terdapat pada rokok.

    Solusi: Penggunaan lipbalm tetap diperlukan agar terhindar dari penuaan dini akibat sinar matahari. Solusi lainnya adalah dengan mengurangi makanan dan minuman yang dapat merusak seperti makanan yang digoreng, kopi, the dan hentikan kebiasaan merokok. Perbanyak konsumsi buah-buahan dan sayuran terutama yang banyak mengandung vitamin B dan C yang sangat baik agar bibir terlihat segar.
  • Kanker

    Salah satu penyakit yang berbahaya dan akan merusak bibir adalah kanker. Kanker bibir akan lebih besar terjadi jika ada riwayat anggota keluarga yang mengalaminya. Penyebab lainnya adalah sinar matahari, rokok dan minuman beralkohol.

    Solusi: Hentikan kebiasaan merokok dan minuman beralkohol serta tetap lindungi bibir dari sinar matahari dengan menggunakan lipbalm yang mengandung UV protection.
Selain solusi diatas yang dapat menangkal kerusakan pada bibir. Anda juga dapat melakukan perawatan pada bibir agar cantik alami misalnya dengan banyak minum air putih dan mengoleskan madu pada bibir sebelum tidur. Hal tersebut akan membuat bibir menjadi lembab dan tampak indah.
sumber kumpul info

Solusi Masalah Rambut Anda

Ketombe

Penyebab ketombe

Kehadirannya yang tidak diharapkan dapat membuat rambut terlihat kotor dan juga dapat menyebabkan kerontokan rambut. Ketombe timbul akibat pertumbuhan mikroorganisme pada kulit kepala yang disebabkan tertinggalnya zat kimia pada saat penggunaan shampo atau minyak rambut. Mikroorganisme semakin subur akibat kulit kepala yang terlalu berminyak. Ketombe juga dapat disebabkan akibat jamur.
Penyebab lain adalah karena seseorang mengalami psoriasis yaitu penyakit radang kulit sehingga pergantian kulit lebih cepat dari biasanya, termasuk pada kulit kepala. Hal ini menghasilkan ketombe di kepala. Penyakit lainnya adalah dermatitis seboroik yaitu peradangan kulit yang menimbulkan munculnya sisik pada kulit kepala.

Cara mengatasi ketombe

Jaga agar kulit kepala tidak menjadi terlalu berminyak, misalnya dengan keramas secara teratur dan menggunakan minyak rambut secukupnya. Setelah keramas, biasakan membilas shampo sampai bersih. Jangan lupa menjaga kebersihan sisir, karena sisir yang kotor menjadi tempat berkumpulnya jamur.
Mengkonsumsi air putih secara cukup setiap hari ditambah lagi dengan mengkonsumsi buah dan sayuran dalam jumlah cukup dapat membantu menjaga kesehatan kulit termasuk kulit kepala Anda.
Untuk menghilangkan ketombe, Anda dapat pula menggunakan shampo yang mengandung selenium sulfida atau salicylic acid.

Kebotakan

Penyebab rambut rontok

Rambut rontok sebenarnya merupakan hal yang normal terjadi, dengan catatan jumlah rambut yang rontok tidak melebihi 100 helai setiap harinya. Kerontokan ini merupakan siklus yang normal. Bila melebihi angka tersebut, maka siklus ini abnormal. Rambut Anda mungkin akan terlihat tipis dan dapat menyebabkan kebotakan.

Tahukah Anda tentang Rambut Anda?

Berapa jumlah helai rambut di kepala kita? Lalu berapa yang rontok setiap harinya? Dan berapa panjang pertumbuhan dari setiap helai rambut kita?

Baca selengkapnya di artikel berikut:
Berapa jumlah helai rambut di kepala Anda serta berapa yang rontok setiap hari?
Kerontokan rambut dapat disebabkan oleh ketombe. Selain itu, dapat pula disebabkan karena faktor hormon. Pada pria, hormon androgen dapat pecah dan membentuk dehidrotestoteron (DHT). Hormon DHT ini dapat masuk ke dalam dan mengakibatkan folikel rambut menyusut. Folikel rambut yaitu tabung yang membungkus rambut dimana terdapat sel yang berfungsi untuk pertumbuhan rambut. Akibatnya, helaian rambut menjadi tipis dan mudah rontok. Ini salah satu penyebab mengapa kebotakan lebih banyak terjadi pada pria.
Penyebab lainnya karena demam tinggi, menyebabkan banyak helai rambut yang rontok bahkan bisa menimbulkan kebotakan. Malnutrisi juga menjadi faktor penyebab kebotakan.
Pada beberapa kasus, kerontokan rambut disebabkan karena alopesia, suatu gangguan sistem kekebalan tubuh. Penderita alopesia mengalami kerontokan rambut pada sebagian kulit kepala.

Cara mengatasi rambut rontok

Kekurangan zat tertentu juga dapat menyebabkan rambut mudah rontok. Untuk itu, mengkonsumsi ikan salmon, hati, sereal, kedelai, pisang, wortel, kembang kol, atau hati dapat dilakukan karena mengandung zat biotin yang dapat merangsang pertumbuhan rambut.
Solusi lainnya adalah dengan mengkonsumsi obat yang dapat mencegah terbentuknya DHT dan dapat memicu pertumbuhan pada rambut. Atau Anda dapat menjalani hair laser yang berfungsi meningkatkan sirkulasi darah dan oksigen ke akar rambut dan menguatkan batang rambut.

Uban

Penyebab uban

Rambut putih atau uban pada usia lanjut memang tidak dapat dielakkan. Uban sering dianggap sebagai karakteristik orang yang sudah lanjut usia. Namun, jika muncul pada usia muda, Anda perlu memeriksa lebih lanjut agar rambut putih tidak memenuhi kepala Anda.
Rambut putih tidak berarti sudah mati. Semua bagian rambut yang ada di kepala sebenarnya sudah mati. Rambut yang hidup berada di bawah permukaan kulit dan disebut bonggol. Bonggol berfungsi sebagai pabrik rambut. Sewaktu rambut terbentuk oleh pemisahan secara cepat sel-sel di dalam bonggol, rambut menyerap melanin, yang diproduksi oleh sel pigmen. Jika sel pigmen berhenti memproduksi melanin, rambut akan menjadi putih.
Pada saat Anda stres, tubuh akan mengeluarkan hormon yang mengambil vitamin B12 yang ada pada tubuh sehingga mengganggu produksi pigmen rambut dan menyebabkan rambut memutih.
Faktor lainnya adalah karena faktor genetik atau karena faktor keturunan, kelainan imunitas tubuh, kelainan metabolisme, atau akibat penggunaan zat kimia yang terdapat pada cat rambut, atau shampo bersulfur. Zat kimia tersebut meresap ke pori-pori rambut dan mengganggu terbentuknya warna hitam pada rambut.

Cara mengatasi uban

Mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung vitamin B12 karena vitamin ini dapat mencegah timbulnya uban. Anda dapat menemukan vitamin ini pada susu, telur, atau pada daging berwarna merah.
Merokok juga diduga dapat menyebabkan rambut putih. Maka menghentikan kebiasaan merokok dapat menjadi solusi.
Beberapa orang menyuntikan melanin untuk membuat rambut tidak menjadi putih. Cara lain yang cukup praktis adalah menyemir rambut, suatu metode yang sudah dipraktekkan sejak zaman Romawi kuno. Namun berhati-hati, karena menyemir rambut bisa menimbulkan alergi dan masalah pada kulit bagi beberapa orang.

Rambut Mudah Patah

Penyebab rambut patah

Rambut yang rapuh dan mudah patah disebabkan kurangnya konsumsi protein. Penyebab lainnya yang umum terjadi karena kesalahan pada saat menyisir rambut atau menata rambut.

Cara mengatasi rambut patah

Tingkatkan konsumsi kacang tanah, almond, polong-polongan, gandum, telur, susu, keju, atau daging merah. Coba gunakan sisir kayu atau yang lembut dan hindari untuk menyisir rambut telalu keras. Bila Anda sering menggunakan hair dryer, perhatikan teknik penggunaannya agar tidak merusak rambut.

Rambut Bercabang

Penyebab rambut bercabang

Rambut bercabang disebabkan karena rambut yang kering. Rambut bisa kering jika Anda sering menggunakan perangkat yang menimbulkan panas pada rambut seperti hair dryer dan curling iron.

Cara mengatasi rambut bercabang

Agar rambut tidak kering dan bercabang, gunakan pelembab setelah keramas atau sebelum menggunakan hair dryer dan curling iron. Jangan biarkan rambut terjemur sinar matahari secara berlebihan. Gunting bagian bawah rambut yang bercabang atau melakukan triming secara teratur.

Rambut Lepek

Penyebab rambut lepek

Rambut lepek diakibatkan karena produksi minyak yang berlebih pada rambut yang tipis. Minyak berlebih ini menyebabkan rambut terlihat tidak mengembang atau lepek.

Cara mengatasi rambut lepek

Gunakan shampo yang diperuntukan untuk rambut normal atau berminyak agar minyak pada kepala dapat dikurangi. Saat keramas, jangan menggosok kulit kepala terlalu keras karena dapat menyebabkan produksi minyak meningkat. Lalu sesuaikan model rambut, misalnya dengan mengeriting rambut agar terlihat lebih bervolume. Tetapi jangan lupa melakukan perawatan setelah dikeriting.

Rambut Kaku dan Sulit Diatur

Untuk masalah rambut kaku dan sulit diatur, gunakan kondisiner setelah keramas. Cara lain adalah dengan memilih model rambut yang memakai teknik penipisan atau tekturisasi sehingga rambut tidak terlihat terlalu kaku.

Rambut Keriting dan Kusut

Rambut kusut memang tidak enak dilihat. Agar mudah diatur dan tidak kusut, Anda dapat menggunakan sisir bergigi jarang pada saat menyisir dan lakukan secara perlahan. Berikan pelembab pada rambut agar rambut terasa licin dan tidak kusut.

Rambut Bersih dan Rapi

Setiap orang mungkin merasa khawatir sewaktu mendapati uban di kepala, rambut yang rontok, ketombe, dan berbagai masalah rambut. Banyak pilihan untuk mengatasinya. Dari cara mudah seperti menyemir rambut hingga menggunakan perawatan dan pengobatan tertentu. Memberi nutrisi yang baik kepada tubuh dan rambut Anda serta memperbaiki sirkulasi darah ke kulit kepala sangat penting. Namun yang terpenting adalah menjaga rambut tetap bersih dan rapi.
sumber  kumpul info

Alpukat Buah Serbaguna dan Kaya Manfaa

Alpukat atau avokad berasal dari bahasa Aztek yaitu ahuacatl. Buah ini memang berasal dari daerah tempat suku Aztek berasal yaitu di daerah Amerika Tengah dan Meksiko. Awalnya buah ini mulai diperkenalkan oleh Martín Fernández de Enciso, salah seorang pemimpin pasukan Spanyol, pada tahun 1519 kepada orang-orang Eropa. Pada saat yang sama juga, para pasukan Spanyol yang menjajah Amerika Tengah juga memperkenalkan coklat, jagung dan kentang kepada masyarakat Eropa. Sejak itulah buah alpukat atau avokad mulai disebar dan dikenal oleh banyak penduduk dunia.

Tips Cara Memilih Buah Alpukat

Sewaktu Anda pergi ke pasar untuk membeli alpukat, jangan pernah menilai matangnya sebuah alpukat dari warna kulitnya. Jika buah alpukat yang Anda temui berwarna lebih tua atau kecoklatan, belum tentu buah alpukat tersebut telah matang. Cobalah sedikit menekan buah alpukat tersebut. Jika terasa lebih lunak berarti buah itu sudah matang.

Manfaat Alpukat

Hampir setiap bagian dari pohon alpukat memiliki manfaat. Kayu pohon alpukat bermanfaat sebagai bahan bakar. Biji dan daunnya dapat digunakan dalam industri pakaian. Kulit pohonnya dapat digunakan untuk pewarna coklat pada produk yang terbuat dari kulit.
Dalam bidang kecantikan, buah alpukat juga sering digunakan sebagai masker wajah. Buah ini dianggap mampu membuat kulit lebih kencang. Buah alpukat juga bermanfaat untuk perawatan rambut misalnya sewaktu melakukan creambath.
Selain itu, sebagai buah, alpukat juga tentu bisa dinikmati sebagai hidangan yang lezat. Berbagai hidangan disajikan dengan menambah alpukat sebagai bagian dari hidangan tersebut.

Zat Kaya Manfaat dalam Alpukat

Alpukat atau avokad memiliki kandungan nutrisi yang sangat tinggi. Alpukat atau avokad setidaknya mengandung 11 vitamin dan 14 mineral yang bermanfaat. Alpukat kaya akan protein, riboflavin (atau dikenal sebagai vitamin B2), niasin (atau dikenal sebagai vitamin B3), potasium (atau lebih dikenal sebagai kalium), dan vitamin C.
Selain itu alpukat mengandung lemak yang cukup tinggi. Namun jangan takut karena lemak pada alpukat mirip dengan lemak pada minyak zaitun yang sangat sehat. Lemak yang dikandung dalam alpukat adalah lemak tak jenuh yang berdampak positif dalam tubuh. Lemak pada alpukat juga digunakan dalam pembuatan sabun dan kosmetik.
Berikut ini penjelasan beberapa zat dalam alpukat atau avokad yang bermanfaat bagi tubuh kita:
  • Vitamin E dan vitamin A

    Vitamin E dikenal sebagai vitamin yang berguna untuk menghaluskan kulit. Campuran vitamin E dan vitamin A sangat berguna dalam perawatan kulit. Kombinasi vitamin E dan vitamin A membuat kulit menjadi kenyal, menghilangkan kerut, membuat kulit terlihat muda dan segar.
  • Potasium atau Kalium

    Potasium (dikenal juga sebagai kalium) yang ada dalam alpukat dapat mengurangi depresi, mencegah pengendapan cairan dalam tubuh dan dapat menurunkan tekanan darah.
  • Lemak tak jenuh

    Dalam alpukat ada lemak nabati yang tinggi yang tak jenuh. Lemak ini berguna untuk menurunkan kadar kolesterol darah (LDL), yang berarti dapat mencegah penyakit stroke, darah tinggi, kanker atau penyakit jantung. Lemak tak jenuh pada alpukat juga mudah dicerna tubuh sehingga dapat memberikan hasil maksimal pada tubuh. Lemak tak jenuh pada alpukat juga mengandung zat anti bakteri dan anti jamur.
  • Asam oleat

    Asam oleat merupakan antioksidan yang sangat kuat yang dapat menangkap radikal bebas dalam tubuh akibat polusi. Radikal bebas dalam tubuh akan menimbulkan berbagai macam keluhan kesehatan.
  • Vitamin B6

    Vitamin ini berkhasiat untuk meredakan sidrom pra-haid atau pra-menstruasi (PMS) yang umumnya diderita wanita setiap bulan.
  • Zat Besi dan Tembaga

    Zat ini diperlukan dalam proses regenerasi darah sehingga mencegah penyakit anemia.
  • Mineral Mangaan dan Seng

    Unsur ini bermanfaat untuk meredakan tekanan darah tinggi, memantau detak jantung dan menjaga fungsi saraf tetap terjaga.

Hidup Sehat dengan Alpukat

Di beberapa bagian dunia, buah ini dianggap sebagai salah satu buah eksotis dan langka. Mungkin alpukat telah memainkan peranan penting dalam diet makanan Anda. Setelah merasa berbagai hidangan yang mengandung alpukat atau avokad, Anda mungkin dapat mengatakan bahwa buah ini benar-benar banyak manfaatnya dan juga buah yang lezat!

sumber kumpul info

Menambah Gaya Dengan Kaca Mata

Tips Memilih Kacamata

Model, motif atau warna kacamata sangat beraneka ragam. Ini dapat membuat seseorang bingung saat akan membeli kacamata. Ketika membeli kacamata, pemilihan hendaknya tidak hanya didasarkan pada kesukaan pembeli akan model, motif atau warnanya saja, karena yang lebih penting adalah bagaimana memilih kacamata yang sesuai dengan si pemakai. Beberapa hal berikut ini patut menjadi pertimbangan Anda saat memilih kacamata.

Bentuk Wajah

Bentuk wajah seseorang sangat berpengaruh pada pemilihan bingkai kacamata yang akan dipilih. Salah memilih bentuk bingkai dapat menyebabkan bentuk wajah semakin tidak baik. Berikut tips untuk memilih bingkai kacamata berdasarkan bentuk wajah:
  • Bentuk wajah bulat

    Pilih kacamata dengan bingkai berbentuk persegi panjang atau kotak yang memiliki sudut yang tajam.
  • Bentuk wajah kotak

    Kacamata dengan frame bentuk oval, bulat, bentuk cat eyes atau frame dengan sudut yang melengkung atau dapat menjadi pilihan.
  • Bentuk wajah hati

    Bentuk bingkai kacamata seperti pilot sangat sesuai dengan bentuk wajah ini.
  • Bentuk wajah oval

    Bentuk wajah ini dapat menggunakan kacamata dengan bentuk bingkai model apapun.

Warna Kulit

Dalam memilih warna frame atau bingkai kacamata sebaiknya disesuaikan dengan warna kulit Anda.
  • Warna kulit terang

    Bagi Anda yang memiliki warna kulit putih atau kuning, semua warna bingkai kacamata bisa Anda gunakan.
  • Warna kulit coklat atau sawo matang

    Akan sangat cocok, jika Anda memilih frame atau bingkai dengan warna krem atau coklat.
  • Warna kulit gelap

    Pilih bingkai dengan warna-warna yang menyejukkan seperti biru atau merah maroon. Untuk warna casual, Anda dapat memilih warna metalik.

Busana

Jika Anda memiliki koleksi kacamata atau Anda ingin menggunakan kacamata sebagai aksesories, Anda dapat menyesuaikannya dengan busana yang Anda kenakan. Sesuaikan warna dengan keseluruhan busana Anda. Misalnya, jika busana yang Anda gunakan berwarna coklat, maka ada baiknya kacamata yang dikenakan berwarna senada atau warna turunanannya.
Jika Anda mengenakan busana casual seperti jeans, jaket kulit atau tank top, Anda dapat menggunakan model kacamata yang casual juga seperti model wayfarer dengan playfull color yang berkesan santai. Jika Anda sedang tampil sporty, model strong edgy (model kacamata yang digunakan pada film Matrix) dapat menjadi pilihan. Atau jika Anda mengenakan busana yang feminin, Anda dapat menggunakan kacamata hitam dengan model army (model kacamata dengan garis tegas pada bagian atas kedua lensa dengan frame yang tipis) dengan frame berwarna emas.

Situasi

Selain itu, tentukan juga situasi yang akan Anda kunjungi. Misalnya, jika Anda akan mengunjungi acara formal, hindari menggunakan kacamata dengan warna yang terlalu mencolok seperti merah, hijau, biru laut atau orange. Model kacamata yang dikenakan sebaiknya model kacamata yang formal, misalnya tidak menggunakan kacamata dengan frame yang terlalu tebal atau dengan lensa kacamata yang berwarna mencolok.

Memilih Anting Yang Pas

Wajah Berbentuk Bulat

Wajah berbentuk lingkaran dan tampak simetris. Agar wajah Anda tidak terlihat semakin bulat, hindari memakai anting berbentuk bulat terutama model loop earing atau giwang bulat yaitu anting kecil bulat yang langsung menempel pada daun telinga. Pilihlah anting berbentuk panjang seperti bentuk persegi panjang, persegi, segitiga atau bentuk oval memanjang ke bawah. Ini dapat membuat wajah Anda terlihat lebih langsing.

Wajah Berbentuk Persegi

Bentuk wajah seperti ini terlihat keras atau kaku karena rahang yang terlihat jelas dan dahi yang selebar pipi sehingga membentuk kotak. Maka, hindari anting berbentuk persegi atau bentuk lain yang memiliki banyak sudut. Bentuk anting yang terlalu panjang juga dihindari agar wajah tidak terlihat terlalu panjang. Anting berbentuk bulat besar, lonjong, atau model tumpuk bisa membantu melunakkan sudut wajah Anda.

Wajah Berbentuk Hati

Wajah ini semakin kecil pada bagian bawah wajah dan meruncing pada dagu. Untuk bentuk wajah seperti ini, disarankan agar tidak menggunakan anting yang yang bentuknya mengecil pada bagian bawah seperti bentuk segitiga terbalik, bentuk hati, atau bentuk tetes air terbalik. Sebaiknya gunakan anting berbentuk bulat, persegi, oval, segitiga yang meruncing di atas, atau bentuk tetes air. Bentuk anting tersebut membuat bagian bawah wajah terisi dan membuat wajah Anda seimbang.

Wajah Berbentu Oval

Merupakan bentuk wajah yang ideal, wajah tidak terlalu bulat juga tidak terlalu kaku atau berbentuk kotak. Untuk wajah bentuk ini, Anda dapat menggunakan semua model bentuk anting, karena bentuk wajah yang ideal maka tidak akan terpengaruh oleh model anting yang dikenakan.

Kapan Menggunakan Anting?

Selain memperhatikan bentuk wajah, dalam memilih anting-anting yang akan dipakai sebaiknya disesuaikan dengan:
  • Suasana dan acara yang akan dikunjungi. Misalnya bila akan pergi ke kantor, hindari memakai anting yang terlalu berkilau. Anting ini sebaiknya digunakan bila akan pergi ke pesta.
  • Sesuaikan dengan pakaian dan warna pakaian secara keseluruhan sehingga penggunaan anting tetap terlihat serasi dan tidak merusak penampilan secara keseluruhan.
  • Hindari anting yang terlalu panjang.
Anting, walaupun bentuknya mungil tetapi bila digunakan dengan model yang tepat, akan membuat penampilan Anda tampak feminim. Jadi, pilih anting sebagai perhiasan yang tepat untuk menemani aktivitas Anda.

Make Up Natural agar Cantik Alami

Tata Rias Natural

Istilah lain dari tata rias natural adalah make up transparan, nude make up atau no make-up make-up look. Istilah ini memang sesuai karena seseorang yang mengaplikasikan tata rias ini akan terlihat seolah-olah tidak bermake up. Untuk mendapatkan tampilan natural, warna-warna yang digunakan untuk make up ini bukanlah warna-warna mencolok yang berwarna-warni, sebaliknya warna-warna alami seputar warna pink dan coklat biasa dipilih.

Cantik dari Dalam

Kulit yang sehat akan membuat kulit terlihat segar dan cantik alami. Jika memiliki kulit yang sehat, Anda tidak akan memerlukan bantuan warna-warna make up yang tidak alami untuk menutupi kulit Anda. Rona warna pipi yang segar akan menambah kecantikan wajah.
Untuk menjaga kesehatan kulit, Anda sebaiknya mengkonsumsi makanan sehat dan banyak meminum air putih. Makanan sehat seperti sayuran dan buah-buahan dapat menjadi pilihan. Buah dan sayur dapat menjadi antioksidan yang menghilangkan radikal bebas yang efeknya membuat wajah tidak cantik.
Selain makanan dan minuman, olahraga memainkan peranan penting untuk mempercantik kulit. Olahraga akan membuat pembuluh darah dapat bekerja optimal untuk mengantarkan oksigen, Jika banyak oksigen, kulit akan terlihat lebih cantik.
Dalam mengaplikasikan make up ini yang menjadi hal yang penting adalah pemilihan warna alas bedak yang sesuai denga warna kulit. Ini akan membuat Anda tampil tidak denga topeng make up yang selama ini saya lakukan. Sedangkan untuk perona pipi, perona mata atau lipstik, warna pink, coklat warna-warna turunannya sering digunakan.
Jangan lupa untk membersihkan wajah dengan pembersih yang sesuai dengan jenis kulit. Jika Anda ingin “memamerkan” sehatnya kulit Anda, maka cukup gunakan pelembab tanpa perlu menggunakan alas bedak yang berlebihan. Selanjutnya, haluskan wajah dengan menggunakan bedah tabur atau bedak tompi pagar sekit kencang.

Warna Make Up Natural

Berikut warna-warna pilihan untuk make up Anda yang telah disesuaikan dengan warna kulit Anda dan untuk menciptakan kesan alami pada riasan wajah:

Kulit Kuning Langsat

  • Alas bedak dan bedak tabur, pilihlah yang warnanya sama dengan warna kulit Anda. Jika Anda ingin terlihat lebih putih, gunakan yang warna nya lebih muda lagi.
  • Perona pipi pilihlah warna pink seperti baby pink.
  • Perona mata, Sebaiknya diseduaikan dengan warna pada perona pipi.

Sawo Matang

  • Pilih alas bedak as bedak dan bedak tabur yang warnanya sama dengan warna kulit.
  • Perona pipi, gunakan warna karamel yang akan menyegarkan wajah Anda.
  • Perona mata, Aplikasikan warna-warna yang manarik seperti warna coklat atau orange.
  • Lipstik, Pilihan warna pink atau coklat akan memnambah daya tarik pembuatnya.

Kulit Berwarna Coklat

  • Alas bedak, gunakan yang warnanya sesuai dengan warna kulit Anda. Jangan campurkan dengan alas bedak lain yang warnanya lebih muda.
  • Perona mata, Pilih yang berwarna muda seperti warna biru muda atau abu-abu.
  • Perona pipi, Sesuaikan dengan perona mata, pilih buah pisang yang ada disana.
  • Lipstik, Cukup gunakan lip gloss agar penampilan tetap terlihat ringan dan membuat bibir terlihat mempesona.
Jangan andalkan wajah cantik dengan hanya ber-make up. Perhatikan jugu Kesehatan, khususnya kesehatan kulit Anda. Kulit yang sehat akan mudah diatur dan membuat bangga pemiliknya.

Bersihkan Wajah dengan Benar

Tips Membersihkan Wajah

Memiliki wajah bersih selain memperindah penampilan juga baik untuk kesehatan. Bagaimana cara membersihkan wajah? Berikut ini tips membersihkan wajah.
  • Cuci tangan, agar kotoran yang menempel pada telapak tangan Anda dapat segera disingkarkan. Tangan yang kotor malah membuat wajah menjadi kotor.
  • Basuh wajah Anda dengan menggunakan air hangat. Ini membantu membuat pori-pori menjadi terbuka sehingga kotoran dapat dengan lebih baik dikeluarkan. Kemudian keringkan dengan menggunakan handuk.
  • Gunakan pembersih wajah dan gunakan dengan cara membentuk arah melingkar pada wajah. Diamkan selama beberapa saat, kira-kira 1 menit, kemudian keringkan dengan menggunakan handuk kecil atau tisu.
  • Setelah pembersih wajah dibersihkan, gunakan air dingin untuk membasuh wajah. Tujuannya agar pori-pori wajah tertutup lagi.
  • Langkah terakhir dalam membersihkan wajah adalah dengan menggunakan toner. Kapas yang telah dibasahi toner kemudian ditepuk-tepukan pada wajah.
Ternyata tidak sulit membersihakan wajah. Namun kadangkala rasa malas yang menyerang atau cara yang kurang efektif membuat wajah tidak bersih sempurna dan akhirnya ditinggali jerawat atau komedo. Tetapi, dengan meluangkan sedikit waktu, Anda dapat mengetahui teknik membersihkan wajah.

Teknik Rias Mata Indah

Jika Anda merasa tidak puas dengan bentuk mata yang Anda miliki, janganlah berkecil hati karena Anda dapat melakukan teknik berikut agar mata tetap terlihat indah. berikut ini Resep dan Artikel memberi panduan bagi Anda yang ingin mempercantik penampilan Anda sesuai dengan bentuk mata Anda.

Mata Sipit

Biasanya dimiliki oleh orang keturunan tionghoa atau oriental. Teknik yang dapat digunakan adalah:
  • Bila mata sipit dan tidak memiliki lipatan atau kelopak mata, gunakan scotch tape. Caranya adalah gunting sebesar 2-3 mm, bentuk menjadi seperti bulan sabit dan tempelkan di atas garis samar kelopak mata. Ini akan membentuk lipatan atau kelopak mata.
  • Saat menggunakan eyeliner, jangan membuat garis terlalu panjang sampai melewati sudut mata luar yang akan membuat mata terlihat segaris.
  • Gunakan riasan smoked eyes dengan menggunakan eyeshadow yang berwarna agak gelap seperti coklat tua, biru tua, ungu tua, hijau tua atau abu-abu tua.
  • Bila Anda ingin menggunakan bulu mata palsu, hindari bulu mata yang terlalu besar dan tebal karena akan terlihat tidak alami. Pilihlah bulu mata berdiameter setengah atau bulu mata satuan.
  • Gunakan maskara agak tebal agar memberi kesan mata bulat.

Mata Besar

Teknik rias mata untuk Anda yang bermata besar adalah:
  • Kebalikan dari mata sipit, Anda dapat menggambar garis memanjang dengan menggunakan eyeliner sampai melewati sudut bulu mata.
  • Hindari eyeshadow berwarna gelap. Sebaliknya gunakan eyeshadow berwarna silver atau warna terang lainnya.

Mata Berkantung

Mata akan terlihat sembab, bengkak atau berkantung pada bagian bawah karena kurang tidur atau terlalu lelah. Untuk kantung mata atau mata sembab, maka dapat menggunakan teknik rias mata berikut untuk meperbaiki penampilan:
  • Setelah menggunakan alas bedak, Anda dapat menutupi kantung mata dengan menggunakan concealer. Perlu diingat, agar tidak terlalu tebal menggunakan concealer untuk menutupi kantung mata karena akan menimbulkan tumpukan dan kerutan yang tidak alami. Pilih concealer yang warnanya mendekati warna alas bedak agar terlihat alami.
  • Gunakan bedak tabur untuk meratakan warna pada daerah bawah mata.
  • Pilih eyeliner dengan warna yang tidak terlalu gelap agar area mata tidak terlihat semakin gelap. Warna coklat tua cocok digunakan, baurkan secara alami pada mata.

Mata Berjauhan

Letak mata yang berjauhan dapat diperbaiki dengan menggunakan teknik berikut:
  • Buat shading yang memberi kesan untuk mendekatkan mata.
  • Perpanjang pangkal alis sehingga mata terlihat lebih dekat.
  • Hindari menggunakan eyeshadow dengan warna terang pada sudut mata bagian dalam.

Bentuk Mata Berbeda

Bentuk antara mata kanan dan mata kiri umumnya memang tidak sama, tetapi bila perbedaan terlihat cukup jelas akan mengganggu penampilan. Untuk mengoreksi bentuk mata Anda dapat melakukan tips berikut ini:
  • Gunakan bulu mata palsu. Caranya adalah dengan menggunakan sesuai bentuk mata untuk mata yang lebih bagus. Sedangkan untuk mata lainnya, pasang bulu mata pada bagian sudut luar mata pada posisi lebih tinggi.
  • Buat garis sudut luar mata dengan menggunakan eyeliner lebih tebal.
  • Usapkan maskara agak tebal pada sudut luar mata yang ingin dikoreksi.

Mata Turun

Karena pengaruh usia atau faktor genetik, mata seseorang dapat kelihatan turun sehingga terlihat kurang mempesona. Untuk mengatasi masalah ini, Anda dapat melakukan hal berikut:
  • Gunakan scotch tape pada kelopak mata.
  • Pilih eyeliner warna hitam dan pakai lebih tebal pada sudut luar mata bagian atas maupun bawah.
  • Baurkan eyeshadow warna gelap agar mata terlihat lebih besar. Gunakan eyeshadow dengan cara ditarik mulai dari 1/3 sudut luar kelopak ke arah atas hingga membentuk sudut 90 derajat.
Dengan beberapa teknik rias mata, Anda dapat membuat mata Anda semakin cantik. Kini, Anda dapat tampil lebih menarik dengan riasan mata yang sempurna.

 
Powered by Blogger
SELAMAT DATANG DI RESEP DAN ARTIKEL | DAPATKAN RESEP-RESEP MASAKAN MINUMAN KUE MAKANAN INDONESIA ASIA EROPA DAN ARTIKEL-ARTIKEL MENARIK LAINNYA (di) sini (ANDA BISA PASANG IKLAN DI SINI) | TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN ANDA SALAM SUKSES SELALU GBU ALL